Warga Jinato Terbantu Atas Hadirnya Tol Laut KM. Sabuk Nusantara 85

SELAYAR,MEDIATA.id-Jinato adalah sebuah pulau kecil yang berada dalam kawasan Taman Nasional Taka Bonerate Kec.Taka Bonerate. Kab. Kepulauan Selayar.

Pulau ini hanya berpenduduk sekitar 1300 jiwa dengan luas 900X 2000 m yang mayoritas penduduknya bermata pencaharian sebagai nelayan dan pedagang.

Sebelum hadirnya layanan Tol laut KM. Sabuk Nusantara, warga di Desa ini merasa kesulitan akan akses ke kota apalagi untuk menjual hasil lautnya .

Jika kita mau antar barang ke Bulukumba atau Bantaeng, sebagai kota sasaran penjualan hasil laut, ikan kering dan sejenisnya, sebelum terlayani Tol laut Sabuk Nusantara 85 ini, kita harus carter Joloro atau menunggu sampai ada keluarga yang mau ke Bulukumba baru kita Nebeng disitu.

Sekarang dengan terlayaninya Tol Laut Sabuk Nusantara 85 ini , kami Warga Jinato merasa sangat terbantu, karena selain Tiketnya yang murah, juga jadwal kedatangannya yang sudah ada tertentu.

Hal ini diutarakan H. Abdullah yang merupakan salaseorang tokoh masyarakat yang juga berprofesi sebagai Nelayan dan pedagang dalam bincang bincangnya dengan Media ini di Dermaga Pelabuhan Jinato saat KM. Sabuk Nusantara transit pada,Rabu (4/3/2020).

Selain itu lanjut H. Abdullah yang mantan Kepala Desa Jinato ini, layanan diatas Kapal ini juga lumayan bagus, bersih dan para Crew kapal rama dalm memberi pelayanan sehingga para pengguna jasa merasa senang berada dikapal tuturnya sambil beranjak naik dikapal yang juga turut menikmati KM. Sabuk Nusantara 85 ke Benteng Selayar.

Menanggapi komentar dari Tokoh Masyarakat Jinato ini, Captain KM. Sabuk Nusantara 85 Billy Theokarman pasandaran merasa bersyukur kalau masyarakat bisa menikmati.

Kita bersyukur pak kalau masyarakat sudah menikmati, bahkan kita akan tetap berusaha memberi pelayanan terbaik biar masyarakat senang katanya saat ditemui diruang kemudi dalam perjalanannya dari Jinato menuju Benteng Selayar.(Muhsar)

Comment